Cari Blog Ini

Selasa, 07 Desember 2010

Pengumuman Penerimaan Guru Kontrak di SD N 4 Krandegan

Mulai tahun 2009 kemaren saya mencoba untuk mengelola kelas bilingual di SD negeri 4 Krandegan Banjarnegara di Jawa Tengah. Alhamdulillah animo masyarakat untuk menyekolahkan di kelas bilingual sangat tinggi, walaupun mereka harus memberikan kontribusi lebih terhadap penyelenggaraan kelas Bilingual tersebut. Ini akan menginjak tahun ke-3 keberadaan kelas Bilingual di SD Negeri 4 Krandegan, maka dalam rangka mencukupi tenaga pendidik, SD Negeri 4 Krandegan membutuhkan tenaga guru kontrak untuk mengajar di kelas Bilingual. Oleh karena itu diumumkan kepada seluruh masyarakat Indonesia yang berminat untuk menjadi guru di kelas Bilingual SD Negeri 4 Krandegan dipersilahkan untuk mendaftarkan diri dengan persyaratan sebagai berikut:
1. Lulusan Sarjana (S1) atau sederajat.
2. Lancar berbahasa Inggris
3. Mampu mengajar di Sekolah Dasar.
4. Lamaran boleh ditulis dalam bahasa Indonesia atau bahasa Inggris.
5. Lamaran disertai dengan Daftar Riwayat Hidup (CV)
Kirimkan lamaran langsung ke SD Negeri 4 Krandegan Jl. Pemuda No 75 Banjarnegara. Atau lewat email bilingualsegan@yahoo.com. atau lewat email saya di sunartombs@gmail.com

Rabu, 01 Desember 2010

Pilihlah Batu terlebih dahulu, kalau ingin menjadi orang besar!


Dalam suatu pelatihan saya menyajikan sebuah kuiz. Saya menyediakan sebuah kotak plastik. Pada saat bersamaan saya sediakan beberapa benda yang terdiri dari batu, kerikil dan pasir. Pertanyaan saya ajukan kepada seluruh peserta. Bagaimana caranya agar semua benda-benda yang ada (batu, kerikil dan pasir) bisa masuk sebanyak-banyaknya ke dalam kotak plastik?

Banyak yang mencoba untuk memasukkan semua benda tersebut. Ada yang memasukkan batu terlebih dahulu, kemudian kerikil dan terakhir pasir. Ada yang memasukkan pasir terlebih dahulu, kemudian kerikil dan diakhiri batu. Ada juga yang kerikilnya dulu dan sebagainya. Namun kebanyakan peserta memilih teknik memasukan benda adalah pasir terlebih dahulu. Anggapan mereka dengan memasukkan benda-benda yang lebih kecil dahulu maka benda yang kita masukkan akan semakin banyak.Baru kemudian kalau masih ada tempat kita akan mencoba memasukkan batu.